ARIYANTO, i call him MAS ARIY

    Hello gembelers, disini saya mau share dan mengenalkan seseorang. Tentunya kalian mempunyai seseorang yang menginspirasi kalian akan sesuatu hal kan?? baik itu kehidupan, pekerjaan maupun hobby. Nah disini saya mau memperkenalkan seseorang yang menjadi mentor sekaligus orang yang menginspirasi saya untuk melakukan traveling ala backpacker dan juga untuk menjadi travel writer, so ga perlu banyak bacot..PLEASE WELCOME....*diiringi musik dan gebukan drum bertubi-tubi*..MAAAAAS ARRRIIIIIIYY...!!!!

Mas Ariy
ARIYANTO,  adalah lulusan Fakultas Sastra, Universitas Sebelas Maret (UNS), Solo. Menggemari tulisan perjalanan sejak SMA, setelah mengenal dan keranjingan dengan tulisan perjalanan Prof HOK Tanzil di majalah Intisari, yang kemudian berlanjut saat kuliah dengan rajin membaca buku saku tentang jalan-jalannya HOK Tanzil bersama sang isteri di sejumlah negara. Sejak masuk dunia broadcasting tahun 1997 sambil kuliah, lupa akan keinginannya untuk jalan-jalan. Setelah lulus kuliah, meninggalkan dunia broadcasting dan menekuni dunia jurnalistik selama enam tahun. Dunia jurnalistik dan beberapa kali tugas ke beberapa daerah menghasilkan beberapa tulisan perjalanan yang membuatnya kembali bersemangat untuk dengan dunia traveling.

            Tahun 2008 mulai tertarik bergabung dengan organisasi backpacker dantraveler, seperti Hospitality Club dan Couchsurfing. Berkenalan dengan banyakbackpacker luar negeri dan menimba ilmu dari mereka, lalu mengawali backpackingsebenarnya baru tahun 2009 lalu, dengan melakukan perjalanan ke Singapura, Malaysia, Thailand dan Myanmar dengan budget minim. Disusul perjalananbackpacking ke China Selatan pada awal 2010 yang menghasilkan buku traveling pertamanya “Rp 2 Juta Keliling China Selatan dalam 16 Hari”. Pada Juli 2010 kembalibackpacking  ke Thailand, menyusuri wilayah utara hingga selatan dan menghasilkan buku keduanya “Rp 1 Jutaan Keliling Thailand dalam 10 Hari”. Buku ketiga adalah panduan traveling Jogja – Solo yang berjudul "Travelicious Yogya & Solo;; Jalan Hemat Jajan Nikmat" dan berjanji bukanlah buku terakhir. Penulis bisa dikontak melalui email : itsmearik@hotmail.com, atau di account Facebook-nya : http://www.facebook.com/ariy.ariy. blog saya : http://a-journo.blogspot.com

Mas Ariy yang nampak mau gebukin orang hehe..
     Kesan dan pendapat saya tentang pribadi mas ariy (walaupun kita belum pernah bertemu langsung), mas ariy nih orang nya baik dalam artian dia sangat helpful dan senang membantu, contoh saat saya menanyakan tentang phuket thailand, mas ariy nyerocos panjang lebar menjelaskan secara jelas, lengkap dan detail (plus ada sebuah obrolan dewasanya juga haha..dan itu cuma kita dan Tuhan yang tau), sangat ramah dan friendly, mudah bergaul, tidak sombong, rajin menabung dan "katanya" mau ngajak saya jalan-jalan keliling China dan mas Ariy yang bayarin semua #NGAREP hahahaha.. begitulah kesan saya sama mas mas solo satu ini.

Thanks for all Mas, kalo ga ada Mas Ariy entahlah saya bakalan jadi apa saat ini #lebay hehehe...




2 komentar:

  1. hahahah...lebay bombay kauuuu

    BalasHapus
  2. huahahahahaa...belajar posting mas, hehe..ntar ta izin postingin buku buku mas ariy juga yah..hoho

    BalasHapus